Translate

Thursday, July 31, 2014

Daftar Ulang SNMPTN

Ya, sebenarnya ini pengalaman daftar ulang SNMPTN, tapi sepertinya tidak akan jauh berbeda dengan daftar ulang SBMPTN.

Oke, buat yang belum tahu, gue ini sejak Mei lalu sudah lulus SNMPTN di Jurusan Ilmu Sejarah UI. Yang sudah lulus SNMPTN biasanya akan diminta verifikasi rapor terlebih dulu, barulah kemudian melakukan daftar ulang. Nah, kalau nilai rapor kamu tidak sesuai dengan yang ada dalam database mereka yang disebut PDSS (Pangkalan Data Sekolah dan Siswa). walaupun kamu sudah lulus SNMPTN, kamu bakal tetap didiskualifikasi. Maka itu, biasakanlah, sebelum mulai mendaftar SNMPTN, kamu harus memastikan bahwa nilai-nilai rapormu dari semester 1 hingga 5 sudah terisi dengan benar.

Nah, biasanya, saat verifikasi rapor itu, kamu juga akan diminta membawa berkas-berkas tertentu sesuai yang ditentukan PTN yang akan menerima kamu. Waktu itu gue diminta membawa:
  1. Rapor asli dan fotokopiannya yang udah dilegalisir
  2. Fotokopi akta kelahiran
  3. Kartu SNMPTN yang tidak di-laminating (karena nanti akan diberi cap dan tanda tangan petugas administrasi)
  4. Surat pernyataan yang ditandatangani kita sendiri di atas meterai Rp6000
  5. Surat tanda lulus (STL) dan fotokopiannya yang udah dilegalisir (1 lembar aja biasanya), kalau nggak dapat STL, bisa diganti dengan SKHUN sementara
  6. Surat keterangan dari kepala sekolah kalau ada salah data diri, misalnya mungkin nama kamu salah ketik. Kalau tidak ada kesalahan apapun, ya, nggak usah dibawa.
Waktu verifikasi rapor, sih, gue termasuk cepat menjalaninya, nggak sampai satu jam juga. Mungkin karena gue kebagian giliran pas hari kedua, yang mana yang melakukan daftar ulang adalah anak-anak yang berasal dari wilayah Jawa Barat dan Banten kalau nggak salah, jadi, pesertanya nggak sebanyak hari pertama yang memang dikhususkan untuk wilayah DKI Jakarta (ya ... karena gue di UI, dan UI itu masuk wilayah Jakarta, jelas aja yang paling banyak diterima adalah murid-murid dari SLTA di Jakarta).

Yang rempong itu waktu daftar ulang SNMPTN. Iya, waktu daftar ulang. Sebenarnya, sih, waktu daftar ulang itu, gue cuma disuruh bawa buki pembayaran dan kartu SNMPTN yang udah dicap waktu verifikasi rapor, tapi antriannya itu, Brooooo.............gilaaaaaaaa!!!!!!!!!! Gue yang datang jam 6 pagi aja udah dapat nomor urut 429, apa lagi yang datangnya jam 8. Aduh, lumutan gue! Jujur, rasanya gue pengen pulang aja, pengen bobo cantik aja deh, ga usah daftar ulang. Tapi akhirnya gue malu sendiri buat mengeluh, waktu gue tiba-tiba teringat dengan teman-teman gue yang pada hari yang sama juga ikut SBMPTN. Dibandingkan dengan mereka yang lagi ikut ujian, jelas beban mereka jauh lebih berat dibandingkan gue pada hari itu.

Untung aja gue bawa bekal, ya, jadi, sambil menunggu, gue bisa sambil makan. Masa bodohlah gue tambah gendut, yang penting hari itu gue happy walaupun menunggu giliran yang lama banget! Gue sendiri baru kebagian giliran pas tengah hari.

Setelah mengantri di tribun balairung, kita harus mengantri lagi di ruang tunggu, baru, deh bisa masuk ke ruang pendaftaran (yang sebenarnya masih di dalam balairung juga). Nah, seharusnya, setelah pendaftaran, gue langsung ke Pusat Kesehatan Mahasiswa untuk pemeriksaan kesehatan, tetapi ternyata gue kebagian giliran pada keesokan harinya, jadi, gue langsung dibawa ke stand fakultas, jurusan, dan kerohanian. Buat teman-teman dari luar Jakarta, Depok, dan Bekasi, biasanya dibawa ke stand paguyuban dulu, barulah kita bisa ke stand kerohanian. Di stand ini biasanya kita bakal dimintai biodata kita beserta pasfoto ukuran 3x4 atau 2x3 cm. Jadi, saran gue, tetap aja kamu harus membawa cadangan pasfoto saat daftar ulang.

Ya ... semoga aja tulisan gue ini benar-benar bermanfaat buat kamu yang membaca ini. Buat kamu yang akan daftar ulang masuk PTN, semangat, ya!! Ini semua barulah awal dari kehidupan masa perkuliahan. :D

3 comments:

  1. Tulisan kau bagus juga Tya, silahkan nih mampir ke Blog gw melalui artikel ini http://www.mrcassanova.blogspot.com/2012/04/saparmurat-niyazov-presiden-ternarsis.html mohon maaf ya kalau artikel yang satu ini kurang bagus penempatan tata letaknya baru belajar ngeblog waktu itu. Kalau mau artikel yang bercanda gak terlalu serius bisa pilih yang ini http://www.mrcassanova.blogspot.com/2013/12/manusia-yang-sudah-terlanjur-bangsat.html

    ReplyDelete
  2. kak mau nanya, disuruh bawa bukti pembayaran, bukti pembayaran uang kuliah atau spp & up SMA?

    ReplyDelete
  3. Ka mau nanya dong. Tes kesehatannya itu apa aja ya?

    ReplyDelete

Mau sambil diskusi, silakan ... mau sambil promosi, silakan juga ... yang penting tetap menjaga tatakrama di dunia maya.